Friday 13 March 2009

Saat Dilantik..Benih Tidak Bersahabat Murasman Sudah Kelihatan


KERINCI-Sikap Bupati Kerinci yang melecehkan insan pers berbuntut panjang. Selain mendapat kecaman ketua PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Jambi dan insan pers, pria yang baru sembilan hari dilantik itu, juga menuai kritik pedas dari mahasiswa di Bumi Sakti Alam Kerinci. “Saya menyayangkan komentar bupati soal insan pers itu. Padahal, duduknya ia dikursi bupati Kerinci tidak lepas dari peran pers,” ujar salah seorang mahasiswa Kerinci yang enggan namanya dituliskan.Bahkan, ia juga mendukung langkah insan pers Kerinci yang akan melaporkan masalah ini ke pihak polisian jika Murasman tidak segera meminta maaf.

Informasi yang dihimpun infojambi.com, dikalangan Wartawan, sosok Murasman dikenal tidak bersahabat. Setiap kali dihubungi, ia tidak pernah mengangkat teleponnya, begitupun saat dihubungi via SMS (Short Message Service), ia juga tidak pernah membalas.

Tidak itu saja, saat pelantikannya sebagai bupati beberapa waktu lalu, para kuli disket juga tidak diberi makan. Terakhir, ia justru melecehkan profesi wartawan. ”Susah, kalau ingin konfirmasi dengan bupati yang sekarang,” keluh salah seorang wartawan Kerinci.

”Bagaimana nasib Kerinci kedepan, jika dipimpin oleh orang yang tidak mau merangkul semua elemen masyarakat untuk terlibat dalam pembangunan,” tegas mahasiswa Kerinci lainnya. (infojambi.com/EZA)


3 comments:

Anonymous said...

Para wartawan jgn salah menilai dong.....mugkin apa yg dikatakan oleh M merupakan apresiasi yng beliau rasai selama ini terhadap tingkah laku wartawan di kerinci. wartawan juga KOREKSI DIRI dong...

Muhammad Reza said...

wow,nampaknya ada yang tak puas ne sama wartawan kok kamu yang jadi marah ya...

Anonymous said...

benar nih wartawan di kerinci pada umumnya cari duit dari para pejabat kita biar g di buat beritanya kalau ada kesalahan ada fulus sipp hilang deh g jadi deh keluar tuh berita ... dah jadi rahasia umum kok jangan sok suci deh ..... makanya kerinci g maju maju .....