Thursday, 29 October 2009

Wisata Kerinci Terus Dikembangkan

SUNGAIPENUH - Sektor wisata merupakan sektor unggulan bagi Kabupaten Kerinci untuk meraup Pendapatan Asli Daerah (PAD). Daerah berhawa sejuk yang dikenal dengan Bumi Sakti Alam Kerinci itu terus membenahi sektor pariwisata guna meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke daerah itu.Objek wisata unggulan Kerinci diantaranya Perkebunan Teh Kayu Aro, Air Terjun Telun Berasap, Air Panas Semurup dan Danau Kerinci. Bahkan kabarnya di Perkebunan Teh Kayu Aro akan dibangun lapangan golf oleh seorang investor luar daerah untuk menarik minat wisatawan manca-negara.

Lambannya pertumbuhan pariwista di Kerinci terkendala sarana transportasi. Kondisi jalan yang buruk menyebabkan jarak tempuh menjadi begitu lama. Walau sarana transportasi udara di daerah itu sudah ada, namun tidak difungsikan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayan Kerinci, Mansyuri Madin, mengatakan, pihaknya terus membenahi objek wisata yang dimiliki Kerinci. Ia mengajak masyarakat Kerinci menjaga objek wisata tersebut agar tetap terpelihara keindahannya.

Saat ini pariwisata Kerinci mulai menunjukkan peningkatan. Tidak hanya wisata alamnya, tapi juga objek wisata buatan yang dikelola swasta. Dinas pariwisata terus berupaya mengajak investor berkerja-sama membangun sarana penunjang dan objek wisata Kerinci yang belum tergarap maksimal.

"Dengan lengkapnya sarana dan prasarana penunjang, pariwisata di Kerinci akan meningkat," kata Mansyuri. (infojambi.com/EZA)


0 comments: